Berwisata ke Hongkong

Jika Anda bepergian ke Hongkong melalui agen wisata, sebagian besar hongkong tour akan menyertakan 3 tempat utama ke dalam rencana perjalanan wisatanya – The Peak, Star Ferry dan Temple Street Night Market. Victoria Peak atau Puncak Victoria adalah salah satu tempat wisata yang paling terkenal dan juga sebagai favorit wisatawan lokal di Hong Kong. Tempat ini terletak di Pulau Hong Kong dan juga merupakan tempat tertinggi di pulau itu. Berdiri di atas puncak, anda dapat melihat salah satu pemandangan malam terbaik dari Hong Kong dan oleh karenanya Hong Kong memperoleh ketenaran dan kemuliaan sebagai Mutiara Timur. Transportasi paling umum untuk mengakses ke Puncak akan menggunakan Peak Tram.
Anda dapat membeli tiket trem dari terminal yang lebih rendah, yang hanya berjalan kaki 10 menit dari pintu keluar J2 di Stasiun Pusat MTR (Mass Transit Railway), atau Bus 15C dari Star Ferry, dengan uang tunai atau Octopus Card. Anda juga bisa membeli tiket hongkong tour untuk mendapatkan akses ke Sky Terrace, titik tertinggi di Puncak, di mana Anda bisa memandang 360 derajat keseluruhan dari pulau Hong Kong dan bahkan beberapa pulau kecil di sekitarnya.

Selain pemandangan spektakuler selama siang dan malam, Anda juga dapat mendapatkan pengalaman belanja di Peak Galleria, di sini Anda bisa menawar dengan harga yang bagus dan membeli berbagai cinderamata yang unik. Ada banyak juga restoran yang menyajikan berbagai masakan dengan atmosfer dan pengalaman bersantap yang tak mungkin dilupakan. Jangan lupa untuk memilih hotel hongkong yang akan menjadi tempat bermalam Anda sembari menikmati tempat ini. Museum Lilin Madame Trussauds yang terkenal juga merupakan salah satu dari daya tarik pada Puncak. Kunjungi museum ini dan Anda akan dapat menemukan patung-patung lilin dari banyak tokoh terkenal baik itu artis lokal Hong Kong maupun internasional.
Star Ferry adalah salah satu daya tarik yang paling signifikan dan mewakili pariwisata Hong Kong. Kapal feri ini datang dan pergi antara Kowloon dan Hong Kong sejak 1888. Meskipun terowongan yang dibangun di bawah pelabuhan telah menjadi jalan alternatif hongkong tour antara kedua pulau, banyak orang masih lebih suka untuk menggunakan kapal feri. Star Ferry juga sangat populer di kalangan wisatawan karena mereka dapat mengambil waktu untuk melihat pemandangan di kedua sisi. Biaya transportasi ini sangat rendah, tiket untuk dek bagian atas adalah HK $ 2,20 sementara untuk dek yang lebih rendah hanya HK $ 1.70. Ini adalah salah satu penawaran-penawaran termurah Anda bisa melihat panorama yang sangat indah.
Dengan kapal feri, Anda tidak akan menemui kemacetan sehingga bisa menghemat waktu perjalanan, karena hanya diperlukan 10 menit perjalanan saja. Keindahan ketika melakukan hongkong tour dengan feri adalah ketika anda melihat matahari terbit di balik gedung-gedung pencakar langit. Jam operasionalnya antara 7:00-11:00, waktu yang terbaik untuk mengunjungi Hong Kong. Jangan lupa untuk mengunjungi disneyland hongkong. Tempat hiburan semacam disneyland hongkong ini menawarkan kegembiraan bagi seluruh keluarga. Taman ini dibagi menjadi empat atraksi utama: Tomorrowland, Adventureland, Fantasyland, dan Main Street, USA di mana Anda sekeluarga bisa menghabiskan hari yang menyenangkan.
Kegiatan hongkong tour tidak lengkap tanpa kehidupan malam dan Temple Street Night Market. Terletak di Yau Ma Tei, adalah salah satu pasar malam yang paling populer di Hong Kong. Orang menghabiskan malam mereka bergaul dengan teman-teman di sana sementara wisatawan menemukan daya tarik tempat ini sebagai pasar malam yang menjual berbagai jenis barang dagangan. Anda dapat menemukan cinderamata, sepatu dan tas tangan hingga aksesoris telepon, berbagai macam jam tangan replika dan produk palsu tapi berkualitas tinggi, bahkan CD atau DVD bajakan dan sebagainya.
Temukan makanan lokal di sana, yang dikenal sebagai ‘Dai Pai Dong’ di mana Anda bisa merasakan masakan yang lezat. Kegiatan lain sebelum anda beristirahat atau berkeliling mencari hotel hongkong sebagai tempat menginap, Anda harus melihat Opera Kanton artis jalanan. Opera Kanton memiliki sejarah panjang Hong Kong, yang dikenal sebagai ‘Yuet Cok’. Setiap opera mengungkapkan cerita menyentuh dan Anda akan mengenal budaya lokal dan sejarah melalui opera.
Pencarian terpopuler: tempat wisata di hongkong 2011, wisata hongkong, tempat wisata paling populer di hongkong, waktu terbaik untuk mengunjungi hongkong, tour ke hongkong, tempat liburan di hongkong, tempat favorit di hongkong, sejarah dan wisata hongkong, perjalanan hongkong -macau via ferry, pasar malam makanan di hong kong.

Ocean Park Hong Kong - Tempat Hiburan Yang Paling Asyik
 
Terletak di bagian selatan Hong Kong, Ocean Park Hong Kong (香港海洋公園), merupakan salah satu taman hiburan terbesar dan paling tua yang masih ada di Hong Kong, didirikan pada tahun 1977 oleh Gubenur Hong Kong, Sir Murray MacLehose pada waktu itu, biaya untuk membangun taman hiburan ini adalah diperoleh dari sumbangan Royal Hong Kong Jockey Club (yang sekarang Hong Kong Jockey Club).  Sebelum ada Disneyland Park, Ocean Park merupakan satu-satunya taman hiburan yang ada, dan juga merupakan tempat wisata yang pasti dikunjungi oleh turis-turis yang datang ke Hong Kong. Pada tahun 2007/2008, Ocean Park menerima pengunjung total 5.03 milion, menduduki ranking 15 dalam taman hiburan yang paling digemari didunia ini, dan jumlah pengunjung pada tahun itu telah melebihi pengunjung kepada Disneyland Park di Hong Kong.
Ocean Park terbagi jadi dua area oleh sebuah gunung, terbagi jadi area The Summit dan The Waterfront. Kedua area ini disambung oleh jalur cable car gantung yang panjangnya 1.5km, atau juga dapat disambung oleh bus dan Ocean Express Train. Ocean Park sekarang ini memiliki sekitar 35 atraksi seperti yang paling terkenal akuarium besar yang mempunyai 2,000 ikan, akuarium ikan ubur-ubur, roller coaster dan panda-panda yang disumbang oleh Mainland China. Ocean Park juga mempunyai departemen pendidikan dan juga laboraturium.
Cara Pergi:
Naik MTR dan keluar di stasiun Admiralty, keluar di Exit D menuju Bus Terminal East dan naik bus nomor 629. Jika dari Causeway Bay dan lebih dari dua orang yang pergi, sarankan naik taxi langsung ke Ocean Park, lebih dekat dan ongkos kendaraan tidak jauh beda dengan naik bus dari Admiralty.
Tips:
Sarankan mengunjungi taman ini jangan kepada waktu liburan panjang Mainland China, karena sekitar 80% pengunjung Ocean Park adalah turis dari Mainland China, waktu-waktu itu untuk menunggu satu atraksi saja bisa lebih dari satu jam.  Ticket dapat dibeli lewat website Ocean Park di www.oceanpark.com.hk, pesan terdahulu ticket biar tidak perlu antri beli ticket.
Area pertama setelah pintu masuk Ocean Park
Roller Coaster Ocean Park dengan latar belakang pemandangan laut
Anjing laut besar di Ocean Park bagian Waterfront
Ubur-ubur dalam aquarium besar Ocean Park
Aquarium besar berisi beribu-ribut ikan di Ocean Park
Cable car dalam Ocean Park
Pertunjukan dalam Ocean Park


 Hong Kong Museum of Coastal Defence (香港海防博物館) merupakan tempat untuk mengetahui sejarah peperangan Hong Kong yang dengan informasi yang lengkap, tempat ini biasanya dikunjungi oleh anak-anak sekolah diHong Kong dan jarang dikunjungi oleh turis karena agak jauh dengan lokasi turis. Tetapi sebenarnya tempat ini bukan hanya untuk mengerti sejarah perang saja, tetapi juga mempunya pemandangan yang sangat bagus.

Museum ini berwilayah sebesar 34,200 square meter, dan diperbaharui dan direnovasi atas Lei Yue Mun Fort sudah lebih dari 100 tahun tuanya. Tempat ini memiliki posisi yang sangat strategis dalam peperangan, merupakan benteng pertahanan peperangan Inggris yang sangat penting.  Pada waktu 8 Desember 1941, Jepang memerangi Hong Kong dan berhasil mengusaai New Territorist dan Kowloon, dan tempat ini lah merupakan tempat pertahaanan terakhir untuk tentara Inggris untuk mempertahaankan sisa Hong Kong Island yang belum jatuh ditangan Jepang ini. Pada tahun 1993, pemerintah Hong Kong memutuskan tempat ini menjadi Museum sejarah perangnya Hong Kong dan seluruh proses pembangunan ini menghabiskan total HK$300 milion.
Museum ini mempunya arkitektur yang sangat unik, didalam gedung utama terdiri dari banyak kamar-kamar dengan nomor-nomor dari angka satu, setiap angka merupakan urutan sejarah atau tahap sejarah Hong Kong, jadi harap kunjungi dari nomor satu dahulu dan selanjutnya. Setiap ruangan mempunyai barang-barang bersejarah seperti senjata-senjata, seragam tentara yang dipakai pada waktu itu dan lebih banyak lagi. Setelah selesai mengunjungi setiap kamar, kita bisa naik kelantai dua dan ada tempat buat anak-anak untuk bermain. Dari lantai dua, kita dapat keluar dan mengikuti pentunjuk peta yang diberikan sewaktu masuk oleh petugas dan menikmati suasana dan pemandangan daerah timur nya Hong Kong, serta melihat senjata-senjata besar sewaktu dipakai pada perang dua kedua.
Biaya masuk hanya HK$10 per orang dan setiap hari Kamis tutup, info lebih lanjut dapat dilihat di http://www.lcsd.gov.hk/CE/Museum/Coastal/en/index.php.
Cara Pergi:
Naik MTR dan turun di stasiun Shau Kei Wan, kemudian mengikuti petunjuk berjalan kira-kira 15 menit kearah Museum. Karena agak jalan kearah atas, kalau bawa anak kecil lebih baik dari stasiun MTR cari Taxi kesana.
Tips:
Didalam museum ada satu restoran, tapi harga agak mahal dan pilihan makanan tidak banyak, jadi sarankan membawa roti atau minuman dalam tas.
Dalam gedung utama Hong Kong Museum of Coastal Defence
Dalam gedung utama Hong Kong Museum of Coastal Defence
Dalam gedung utama Hong Kong Museum of Coastal Defence




Tags: ,
Gading Moore

––––•(-• Tentang Gading Moore •-)•––––

Cara memulai adalah dengan berhenti berbicara dan mulai melakukan.
The way to get started is to quit talking and begin doing.
Walt Disney

0 komentar

Posting Komentar

Translate

Popular Posts